Rabu, 02 Maret 2011

Gonzales "Digantung" Sendirian



Pelatih Persib Bandung, Daniel Roekito mengungkapkan, bukan tidak mungkin ia akan "menggantung" Cristian Gonzales sendirian sebagai striker tunggal pada saat pasukannya menghadapi Semen Padang di Stadion H. Agus Salim Padang, Sabtu (5/3).

Namun striker berjuluk "El Loco" ini akan ditopang tiga pemain di belakangnya yang bertindak sebagai penyerang lubang. "Ini partai tandang. Jadi ada kemungkinan saya akan memasang formasi satu striker dan tiga second striker," kata Daniel usai memimpin sesi latihan sore di Stadion Siliwangi Bandung, Rabu (2/3).

Daniel menjelaskan, satu striker yang akan dipasangnya di depan adalah Gonzales. "Biarkan Gonzales sendirian di depan. Ia hanya menunggu dikasih makan saja oleh pemain lainnya dari tengah," tambahnya.

Sedangkan untuk tiga penyerang lubang yang akan menopang Gonzales, Daniel mengaku memiliki banyak pilihan. "Kalau untuk tiga second striker, di sana saya bisa tempatkan Matsunaga (Shohei), (Miljan) Radovic, dan Atep," katanya.

Skenario formasi Daniel yang akan diturunkan pada saat melawan Semen Padang itu sudah dipraktikkannya pada sesi game internal yang dilakukan kemarin. Di tim yang mengenakan rompi yang kemungkinan besar jadi calon starter, tiga pemain di belakang Gonzales, yaitu Radovic, Matsunaga, dan Hilton Moreira. Di belakang ketiga pemain ini ada Hariono dan dua bek sayap Isnan Ali di kiri dan Siswanto di kanan. Sedangkan tiga pemain di sektor pertahanan adalah Abanda Herman, Maman Abdurahman, dan Wildansyah.

Meskipun demikian, Daniel membantah kalau tim berompi inilah yang bakal menjadi starter Persib pada saat dijamu Semen Padang. "Oh, ini belum tim inti. Saya punya 16 pemain inti yang siap dimainkan nanti. Jadi, masih ada kemungkinan berubah," katanya.

Eka pulih

Perubahan komposisi starter untuk pertandingan melawan Semen Padang dimungkinkan karena kapten tim Eka Ramdani yang sempat diragukan tampil, cedera engkel kaki kanannya berangsur pulih. Dalam game internal kemarin, Eka tampil penuh di tim yang tak mengenakan rompi bersama Atep dan Nova Arianto. "Eka masuk dalam daftar 19 pemain yang saya bawa ke Padang. Cederanya sudah pulih," ujar Daniel.

Hal lain yang bisa mengubah skenario Daniel untuk laga melawan Semen Padang adalah pengesahan tiga pemain asing baru oleh PT Liga Indonesia yang hingga kemarin masih ditunggu kedatangannya.

Source: Galamedia

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2010 Life is only once, so take the chance to Enjoy. All rights reserved.
Blogger Template by